HABARPDAM.COM, BANJARMASIN – Guna menjaga kesiapan karyawan saat terjadinya keadaan darurat, Sub departemen K3LH PAM Bandarmasih rutin mensosialisasikan Keselamatan dan Kesehatan Kerja bagi karyawan.
Sosialisasi tersebut, dilakukan secara rutin agar para karyawan PAM Bandarmasih bisa cepat tanggap saat ada kejadian darurat terjadi.
Supervisor K3LH PAM Bandarmasih Saimun. ST mengatakan, baik peralatan maupun sumber daya manusianya, harus bisa siap saat terjadi keadaan atau kejadian darurat.
Oleh sebab itu, sosialisasi dan juga pengecekan terhadap alat bantu, dilakukan secara rutin.
“Jadi para karyawan bisa cepat tanggap saat terjadi kejadian darurat seperti kebakaran, kejadian bencana, atau kejadian darurat darurat lainnya,” ujar Saimun, Senin (14/11/2022).
Untuk sumber daya manusianya, papar Saimun, pihaknya memberikan pengarahan dan juga praktek langsung dalam bertindak saat terjadi keadaan darurat.
“Jadi saat ada kejadian seperti kebakaran, para karyawan tidak panik, dan bisa melakukan apa yang telah dipelajari saat sosialisasi tersebut,” papar Saimun.
Sementara untuk peralatannya, lanjut Saimun, secara dilakukan pengecekan kadaluarsanya tiap bulan.
Pasalnya, untuk hydrant dan juga apar itu harus siap digunakan kapan saja saat terjadi kejadian darurat.
“Jadi untuk apar yang sudah memasuki masa isi ulang, akan kami gunakan untuk simulasi pemadaman api, sebelum diisi ulang,” kata Saimun.
“Sementara untuk hydrant itu kita lakukan uji coba setiap 3 bulan sekali,” pungkasnya. (Qyu)