Connect with us

News

DWP PAM Bandarmasih Berikan Dukungan Kepada UMKM

Published

on

Foto : Ketua DWP PAM Bandarmasih, Hj. N. I. Hidayani, SE

HABARPDAM.COM, BANJARMASIN – Dharma Wanita Persatuan (DPW) PAM Bandarmasih kembali menggelar pertemuan rutin, di Aula PAM Bandarmasih, Selasa (11/10/2022).

Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yang digelar DPW PAM Bandarmasih bersama pengurus dan juga karyawati PAM Bandarmasih.

Ketua Dharma Wanita Persatuan PT Air Minum Bandarmasih, Hj N I Hidayani SE mengatakan, kalau pihaknya menggelar kegiatan ini biasanya digelar setiap bulannya.

“Namun dikarenakan masih dalam kondisi pandemi, jadi digelar hanya dalam tiga bulan sekali,” ujar Hidayani.

Hidayani juga menjelaskan, selain untuk menjalin tali silaturahmi, dalam kegiatan tersebut juga diisi dengan kegiatan seperti ceramah agama, mengasah keterampilan, dan lain-lain.

“Jadi setiap pertemuan itu berbeda-beda kegiatannya, seperti sebelumnya saat agenda memasak, kita juga mengundang chef, selain itu juga membuat kerajinan tangan, dan masih banyak lagi,” jelas Hidayani.

Ketua DWP juga mengungkapkan, kalau saat ini pihaknya akan lebih berfokus terhadap pembinaan dibidang UMKM.

“Jadi dalam kegiatan rutin ini, kami juga menyediakan tempat untuk para pelaku UMKM, agar dapat menjual dagangannya, ataupun keahliannya,” ungkapnya.

“Jadi kami juga berusaha membantu para pelaku UMKM. Itu terbuka untuk umum, dan juga gratis,” lanjutnya.

Bertepatan dengan hari kelahirannya ini, Hidayani juga berharap, agar DWP Bandarmasih untuk kedepannya bisa maju dan berkembang lebih baik lagi.

“Sementara untuk PAM Bandarmasih, semoga semakin jaya, semakin sukses, dan semakin lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan kepada para pelanggan,” harapnya.

“Dan kalaupun ada kendala ataupun masalah, bisa dijalani dan terselesaikan dengan baik,” pungkasnya. (Apr)