Connect with us

News

Peduli Sesama Manusia, PAM Bandarmasih Salurkan Bantuan Untuk Korban di Palestina

Published

on

HABARPAM.COM, BANJARMASIN – Insiden perang antara Israel dan Palestina yang memakan banyak korban jiwa, tentunya menarik perhatian di seluruh belahan dunia.

Hal tersebut, tidak terlepas juga bagi PAM Bandarmasih, yang juga tergerak untuk melakukan donasi terhadap para korban yang ada di Palestina.

Bantuan atau pun donasi berupa uang tunai sejumlah Rp10 juta itu, diserahkan langsung oleh Direktur Utama (Dirut) PAM Bandarmasih, Muhammad Ahdiat kepada pihak Lazismu perwakilan Kota Banjarmasin, yang nantinya akan digunakan untuk membantu korban yang ada di Palestina.

Dirut mengatakan, ini merupakan bentuk kepedulian kita semua terhadap para korban yang ada di Palestina.

“Karena kita sebagai sesama manusia sudah seharusnya saling membantu, dan juga mendoakan,” ujar Dirut, Jumat (29/12).

“Mungkin bantuan ini tidak bisa menghilangkan semua beban yang saat ini dialami para korban, tetapi kami berharap setidaknya bantuan ini bisa meringankan beban yang dialami para korban saat ini,” sambungnya.

Ahdiat juga berharap, agar insiden yang memakan banyak korbn ini bisa segera berakhir, agat tidak ada lagi pertumpahan darah dan juga nyawa manusia.

“Sehingga semua manusia bisa hidup dengan damai, tanpa ada lagi peperangan di dunia ini,” pungkasnya. (Apr)