Connect with us

News

Proses Pengolahan air PDAM, Menghasilkan Limbah, Simak Prosesnya

Published

on

Gambar : Manager Produksi 1 Berthy Herwinda S.Km bersama Tim.

HABARPDAM.COM, BANJARMASIN –PDAM Bandarmasih manfaatkan limbah lumpur hasil produksi air bersih hingga tetes terakhir.

Proses pengolahan air bersih mulai dari air baku yang berasal dari sungai dan aliran air irigasi hingga menjadi air bersih tentu menghasilkan limbah, namun di PDAM Bandarmasih sendiri limbah yang ada dikelola agar bisa kembali dimanfaatkan.

Pengelolaan limbah lumpur di perusahaan air minum ini sendiri memiliki tiga jenis, pertama diolah menjadi lumpur padat atau clay melalui filter press.

“Karena keterbatasan lokasi di IPA 1, ada bak penampungan lumpur Bak satu sumbernya limbah pekat, itu yang nanti diolah menjadi clay. Untuk alatnya sendiri kami punya dua filter press di sini,” terang Manager Produksi 1 Berthy Herwinda S Km kepada habarpdam com.

Berthy menjelaskan setelah limbah pekat itu diolah menjadi clay, akan masih ada hasil sisa-sisa dari pengolahan itu.

“Hasilnya jadi agak bening, tapi masih ada lumpur-lumpur halus yang menyangkut, itu kita manfaatkan menjadi sumber tambahan air baku, kita masukkan ke filter, di resirkulasi,” jelasnya

Berthy menjelaskan limbah lumpur selain diolah menjadi clay dan tambahan sumber air baku, lumpur juga diolah dengan thickener. Air limbah yang berasal dari pencucian filter ini sifatnya tidak terlalu pekat.

Ia juga menjelaskan selain ketiga proses di atas, lumpur juga diangkut ke IPA 2 Pramuka dengan menggunakan tangki. Sebab, ada keterbatasan lahan di IPA 1 A Yani, sementara di IPA 2 Pramuka masih terdapat banyak lahan dan tersedia kolam khusus pengolahan untuk lumpur.

PDAM Bandarmasih juga memiliki kerjasama dengan mahasiswa ULM, dilakukan penelitian untuk menggunakan limbah lumpur menjadi batu bata namun ternyata kekuatannya kurang.

Tetapi temyata ditemukan bahwa limbah lumpur ini banyak mengandung pupuk. Hal ini disebut Berthy dimanfaatkan juga menjadi bahan penelitian juga bagi Mahasiswa Pertanian, kira-kira kalau menjadi pupuk seperti apa.

“Limbah tidak ada yang terbuang, semua sebisa mungkin dimanfaatkan,” pungkasnya.(ltf)