Connect with us

Layanan

Wali Kota Banjarmasin Pimpin RUPS Luar Biasa PAM Bandarmasih

Published

on

HABARPAM.COM, BANJARMASIN – PT Air Minum (PAM) Bandarmasih menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) luar biasa di ruang Direktur Utama PAM Bandarmasih, Selasa (17/10/2023).

Pada RUPS luar biasa mengagendakan Rencana Kerja Anggaran (RKA) Perubahan PAM Bandarmasih tahun 2023.

Komisaris Utama PAM Bandarmasih, Totok Agus Daryanto mengatakan, selain agenda RKA Perubahan juga membahas penyertaan modal yang hingga kini belum mendapat persetujuan dari DPRD Kota Banjarmasin.

“Cuma itu, tidak ada agenda lainnya,” kata Totok Agus Daryanto.

Dia menjelaskan, pembahasan RKA perubahan tahun 2023 ini untuk upaya kedepan dalam rangka perbaikan pelayanan optimal kepada pelanggan PAM Bandarmasih.

Lanjutnya, pada RUPS luar biasa ini juga membahas infrastruktur PAM Bandarmasih untuk meningkatkan kinerja dan layanan kepada pelanggan.

RUPS itu dipimpin Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina selaku pemegang saham terbesar, Pemprov Kalsel dihadiri Plt Asisten II Ekonomi dan Pembangunan Setdaprov Kalsel, Hj Suparmi, jajaran Direksi PAM Bandarmasih, jajaran Dewan Komisaris Prof Dr Ifrani dan Hj Karlina. (aqu)