Connect with us

News

Upacara Puncak HUT ke-48 PDAM Penutup Rangkaian Kegiatan

Published

on

Gambar : Direktur Utama PDAM Bandarmasih, Ir. Yudha Achmady saat memimpin upacara puncak peringatan HUT PDAM Bandarmasih ke - 48

HABARPDAM.COM. BANJARMASIN – Rangkaian HUT PDAM ke-48 digelar upacara internal di aula kantor perusahaan milik Pemerintah Kota itu, Rabu (17/2/2021). Upacara yg berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat menjadi acara penutup rangkaian HUT PDAM Bandarmasih Kota Banjarmasin tahun ini.

Peserta upacara sangat terbatas, hanya jajaran Direksi, Senior Manager, Supervisor serta karyawan yang mendapatkan penghargaan. Peserta terbatas hanya 65 dari total 386 orang karyawan.

Upacara dipimpin langsung oleh Direktur Utama, Ir. Yudha Achmady. ia menuturkan tahun ini berbeda dari sebelumnya dikarenakan pandemi Covid-19. Direktur Utama yang memimpin langsung dan sebagai inspektur upacara.

Upacara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesa Raya, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Ikrar PDAM Bandarmasih.

Kemudian penyerahan penghargaan kepada karyawan dengan masa kerja 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun yang diserahkan langsung oleh Direktur Utama, Ir. Yudha Achmady kepada total 46 karyawan.

Dalam sambutannya, Yudha Achmady menyampaikan di usia yang ke 48 masih terdapat banyak pekerjaan yang ditingkatkan serta diselesaikan. Peremajaan pipa, pembangunan reservoir serta pembangunan pipa yg menuju ke utara untuk pendistribusian lebih baik serta kualitas yg lebih baik juga.

Gambar : Peserta Upacara Peringatan HUT PDAM Bandarmasih ke-48 yang tetap menerapkan Protokol Kesehatan.

Ia juga menuturkan rasa terimakasih serta penghargaan setinggi-tingginya kepada para karyawan. Menurutnya, PDAM Bandarmasih bisa semaju seperti saat ini dikarenakan kerja sama karyawannya.

“Tanpa karyawan, direksi maupun pejabat struktural tidak akan mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat dan mensejahterakan kita semua,” imbuhnya.

Ia meyakinkan bahwa mereka semua pasti dapat menyelesaikan tantangan dari Walikota (yang disampaikan saat syukuran sederhana pada Senin lalu (15/02)) dalam dua tahun ke depan.

“Saya percaya pasti karyawan semua ingin lebih meningkatkan kesejahteraan, maka dari itu kita pasti bisa lebih memajukan lagi PDAM Bandarmasih asal kita bekerja sama serta saling bergenggaman tangan,” ujarnya.

Ia juga menyatakan semua pasti dapat dilakukan, walaupun tetap mengharapkan bantuan dari Pemerintah Kota, namun dengan menjalankan rasionalisasi serta efisiensi perusahaan pasti bisa tetap berjalan.

“Bagaimana semuanya? pasti bisa?,” tanya Direktur Utama itu yang dijawab para karyawannya dengan semangat.

“Bisa!” teriak mereka.

Saat ditemui rekan media, ia menyampaikan mengenai rencana pembangunan reservoar, pembangunan serta peremajaan pipa untuk saat ini memang masih tertunda dan terhalang masalah dana. Salah satu faktornya ialah perubahan status badan hukum. Menurut Yudha, apabila proses perubahan tersebut sudah selesai maka mereka bisa memberikan usulan dan sebagainya.

“Terkait finansial kami sudah melakukan berbagai alternatif yang ada, namun memang belum bisa diproses apabila perubahan badan hukum belum selesai,” ucapnya. (Ltf)