Connect with us

Gaya Hidup

Giliran Reservoir IPA A.Yani dibersihkan, Distribusi ke Pelanggan tidak terganggu

Published

on

Gambar : Pembersihan reservoir berkapasitas 250 meter kubik di Instalasi Pengolahan A Yani .

HABARPDAM.COM. BANJARMASIN – Memberikan pelayanan prima dalam hal kualitas air, PDAM Bandarmasih rutin membersihkan reservoir yang dapat dikatakan sebagai tempat penampungan air.

Pembersihan reservoir berkapasitas 250 meter kubik di Instalasi Pengolahan A Yani dilakukan sejak Kamis pagi (18/03/2021) dan dilakukan bersama-sama oleh kurang lebih 30 karyawan.

Reservoir pada prinsipnya sama seperti bak mandi, yakni berfungsi untuk menampung air yang dalam jangka waktu tertentu akan terjadi endapan, maka dari itu harus dilakukan pembersihan secara rutin.

Seperti jaringan perpipaan yang dapat dikatakan sebagai reservoir berbentuk pipa di dalamnya, jalur yang berkaitan dengan penampunhan air tentu harus dibersihkan, seiring berjalannya waktu juga akan terjadi endapan-endapan sehingga dilakukan flushing yang pada prinsipnya sama seperti pengurasan reservoir.

Prosesnya sendiri memakan waktu hampir 12 jam untuk satu kompartemen berukuran 250 meter kubik itu, Direktur Operasional H. Supian ST MT menyampaikan, karena reservoir mereka memiliki kompartemen yang berbeda maka ketika salah satu dibersihkan, maka yang lainnya tetap bisa beroperasi.

“Pendistribusian tetap jalan seperti biasa,” ucapnya.

Ia juga menjelaskan pada prinsipnya reservoir sama dengan bak mandi sehingga proses pembersihannya pun tidak jauh berbeda, pertama dilakukan pengeringan air, lalu baru dilakukan pembersihan endapan, kotoran, dinding dan lainnya, setelah bersih akan dilakukan pembilasan sebelum memasukkan kembali air produksi.

H. Supian juga menjelaskan, karena sistem antar kompartemen itu balancing, setelah pengerjaan selesai dan aliran dibuka maka isinya akan langsung sejajar dengan yang lainnya.

“Karena distribusi juga terus berlanjut, saat aliran dibuka dapat langsung beroperasi tanpa harus menunggu full,” jelasnya.

Kegiatan pembersihan ini dapat dikatakan berkelanjutan, sebelumnya reservoir di Pramuka yang berkapasitas 10.000 m³ x 2 itu juga sudah dikerjakan oleh kurang lebih 150 orang karyawan dan outsourcing. Pembersihan reservoir A Yani ini bisa dikatakan sebagai penutup, sebab reservoir lainnya seperti di Pramuka, Banua Anyar, S Parman serta Gerilya sudah selesai dikerjakan.

Pembersihan ini dilakukan secara rutin, minimal dua tahun sekali. (Ltf)