Connect with us

News

Perlu Tahu, Rekening Air Menunggak Tak Bisa Lakukan Pembayakan Secara Online

Published

on

Gambar : Supervisor Tunggakan Pelanggan, Yuraidah.

HABARPDAM.COM, BANJARMASIN – Jangan sampai pembayaran air PT Air Minum Bandarmasin Kota Banjarmasin menunggak, karena pelanggan tidak akan bisa melakukan pembayaran secara online.

Rekening tunggakan tidak dapat dilakukan pembayaran secara online. Maka pelanggan harus datang langsung ke kantor pusat PT Air Minum Bandarmasih di Jalan Ahmad Yani km. 2 setiap hari Senin sampai dengan Jumat pukul 08:00 – 14:00 WITA.

Supervisor Tunggakan Pelanggan, Yuraidah menyampaikan, tagihan air biasanya keluar pada awal bulan, menyesuaikan tanggal pelanggan menerima gaji setiap bulannya. Untuk itu, sebaiknya pelanggan langsung membayarkan tagihan air saat sudah waktunya.

Yuraidah beri arahan, pelanggan diharuskan membawa struk rekening pembayaran air atau kartu pelanggan dan menyampaikan pada petugas bahwa ingin membayar tunggakan air. Pelanggan bisa mengetahui tagihan melalui no WA 0811-5151-86 dengan format TAGIHAN#NO.KONTRAK atau bisa juga menghubungi no call center 0511-3252541 dengan menyebutkan NO.KONTRAK.

“Ketika tunggakan air telah dibayar, maka petugas PDAM akan segera membuka tutupan boring bagi pelanggan yang menunggak lebih dari dua bulan,” jelasnya.

Ketersediaan air bersih adalah hal yang paling penting dalam kehidupan masyarakat. Oleh karena itu, tagihan air jika tidak diperhatikan maka akan menumpuk dan berakhir pada tutup boring bahkan pemutusan sambungan air.

Sudah menjadi kewajiban pelanggan dalam melakukan pembayaran rekening air melalui loket-loket yang telah disediakan bahkan dapat pula dilakukan secara online yaitu melalui e-commerce yang tersedia.

Hal ini dapat mempermudah pelanggan, tidak perlu datang ke kantor hanya untuk melakukan pembayaran.

“Pembayaran online dapat meminimalisir jumlah pelanggan yang menunggak,” tutup Yuraidah. (Nda)